Realitanews.co.id
Kapolres Pandeglang Polda Banten AKBP Belny Warlansyah mendampingi jajaran Forkopimda Kabupaten Pandeglang melaksanakan pengecekan Pos Pengamanan (Pospam) Operasi Lilin Maung yang berada di wilayah hukum Polres Pandeglang pada Minggu (25/12).
Kegiatan ini dipimpin oleh Bupati Pandeglang Hj. Irna Narulita didampingi Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah, Danyon 320 Letkol Inf Andika Suseno, Kepala Dinas PUPR Asep Rahmat, dan Kadishub Kabupaten Pandeglang Atang Suhana.
Dalam kesempatannya Irna memberikan apresiasi kepada seluruh personel pengamanan baik dari kepolisian, TNI, Satpol PP, Dishub dan semua pihak yang terlibat dalam melakukan tugas pengamanan. “Laksanakan tugas dengan baik dan bertanggungjawab serta berikan pelayanan yang humanis untuk menciptakan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat khususnya yang merayakan Natal,” ujar Irna.
Kemudian Irna bersama jajaran Forkopimda mengucapkan selamat bertugas dan selamat Natal bagi personel yang merayakan. "Laksanakan tugas dengan niat ibadah, tetap jaga kesehatan selama Operasi Lilin Maung 2022 semoga selalu memberikan keamanan dan kenyamanan masyarakat khususnya warga Kabupaten Pandeglang," tambah Irna.
Semntara itu Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah juga menekankan kepada seluruh personel Pospam agar tidak under estimate dengan situasi kamtibmas Kabupaten Pandeglang yang sudah aman dan kondusif.
“Anggota Pospam harus siaga selama 1x24 jam dan selalu standny alat komunikasi untuk melaporkan kegiatan maupun kejadian setiap waktu, lakukan pengaturan lalu lintas demi terwujudnya kamtibselcarlantas, waspadai betul setiap potensi gangguan kamtibmas utamanya aksi terorisme yang memanfaatkan momen Nataru,” jelas Belny.
Diakhir Belny Warlansyah berharap dengan kebersamaan dan kekompakan serta koordinasi yang baik antar seluruh instansi dapat terus mempertahankan situasi yang kondusif. "Kita harapkan situasi Kamtibmas yang kondusif ini terus terjaga khususnya selama Nataru, kita berdoa semoga tidak ada kejadian yang dapat mengagngu ketentraman dan kedamaian yang ada di Kabupaten Pandeglang.|red