Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

iklan

Iklan

Indeks Berita

Antisipasi gangguan Kamtibmas di malam Minggu Polres Serang tingkatkan Patroli KRYD

Selasa, 13 Desember 2022 | 00:08 WIB Last Updated 2022-12-12T17:10:05Z


Realitanews.co.id
Serang - Polres Serang laksanakan patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) antisipasi gangguan Kamtibmas di malam Minggu di wilayah Hukum Polres Serang. Sabtu, (10/12/2022) pukul 21.00 wib.

Sebanyak 40 personel Polres Serang Polda Banten diturunkan untuk mengamankan situasi Kamtibmas di malam Minggu.

Kabag SDM Polres Serang Kompol Idrus Madaris mengatakan untuk pelaksanaan patroli malam ini nanti akan kita bagi menjadi 2 tim patroli yang akan melaksanakan patroli secara mobile menyusuri daerah rawan terjadinya kriminalitas ujar Kabag SDM.

Selain itu kita juga ada satu regu Tim Patroli Presisi yang akan melakukan patroli sampai pagi hari. Semua itu dalam rangka memberikan rasa aman kepada masyarakat kata Kabag SDM.

Lebih lanjut Kabag SDM juga menghimbau kepada masyarakat yang memiliki anak-anak remaja, agar selalu diawasi, jangan biarkan anak kita keluar malam lebih dari jam 22.00 wib.

Hal ini untuk menghindari anak-anak kita terlibat dalam tindak kriminalitas, seperti terlibat dalam tawuran dan kenakalan remaja lainya. Kami mengajak agar masyarakat melaporkan jika melihat telah terjadi gangguan Kamtibmas kepada Kepolisian terdekat, atau bisa juga menghubungi *Layanan Polisi 110*, layanan ini bebas pulsa dan dapat dihubungi menggunakan operator seluler apapun tutupnya.|red