Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

iklan

Iklan

Indeks Berita

Guna Ciptakan Situasi Kamtibmas Yang Kondusif Jajaran Polsek Balaraja Gelar Patroli Malam

Minggu, 26 Februari 2023 | 11:27 WIB Last Updated 2023-02-26T04:27:41Z


Realitanews.co.id_KABUPATEN TANGERANG – Jajaran Polsek Balaraja Polresta Tangerang , melaksanakan kegiatan patroli malam rutin di seputaran wilayah hukumnya, yang bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Sabtu (25/02/2023).


Dalam hal ini jajaran Polsek Balaraja terus berupaya agar situasi kamtibmas yang aman dan kondusif dapat tercipta di wilayah hukumnya, implementasi dari upaya tersebut yaitu dengan dilaksanakannya Kegiatan patroli malam yang bertujuan untuk meminimalisir terjadinya tindak kriminalitas C3 (curat, curas, curanmor), peredaran miras, Narkoba, prostitusi dan tindak kriminalitas lainnya.



Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Balaraja Kompol Yudha Hermawan SH MM, menuturkan, "Sebagaimana diatur dalam Pasal 13 Undang-undang Nomor 2 Tahun 2002, tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia, peran dan tugas pokok Polri yaitu, memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, menegakkan hukum, serta memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan masyarakat," jelasnya.


"Disini Jajaran Polsek Balaraja terus berupaya untuk mengimplementasikan Peran dan tugas pokok Polri dalam mewujudkan keamanan serta terpeliharanya keamanan dan ketertiban masyarakat, dan tegaknya hukum, serta terselenggaranya perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat untuk menciptakan serta menjaga dan melindungi masyarakat dari segala bentuk ancaman tindak kejahatan.” Ungkapnya”.


Pada kesempatan patroli malam tersebut Personil jajaran Polsek Balaraja juga memberikan himbauan kepada warga masyarakat yang di jumpai. Agar tidak melakukan aktifitas yang dapat mengganggu kondusifitas keamanan di lingkungan tempat tinggal, serta mengajak kepada masyarakat untuk dapat berperan aktif bersama - sama dengan Polsek Balaraja melalui Bhabinkamtibmas masing - masing dalam upaya pencegahan terhadap segala bentuk ancaman tindak kejahatan.”Ujarnya”.


Di harapkan dengan dilaksanakannya kegiatan patroli malam tersebut, pelayanan prima Kepolisian dalam bentuk kegiatan patroli malam dapat di rasakan manfaatnya oleh seluruh lapisan warga masyarakat. Serta upaya Kami (red.Polsek Balaraja) ada ditengah - tengah masyarakat dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas kondusif di wilayah hukumnya dapat terwujud.” Pungkasnya.

(Ariyanto)