Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

iklan

Iklan

Indeks Berita

Pengesahan Dan Penandatanganan Rapat Pleno Pemilihan Tahun 2024 Tingkat PPS Di Desa Cempaka

Sabtu, 03 Juni 2023 | 07:43 WIB Last Updated 2023-06-04T18:55:23Z


Realitanews.co.id_Cisoka, Tangerang - Desa Cempaka Cisoka Melaksanakan rapat Pleno terbuka Rekapitulasi Perubahan Pemilihan untuk DPSHP akhir pemilihan umum tahun 2024 tingkat PPS, adapun rincian dari data  Rekapitulasi di desa cempaka tahun 2024 dengan nomor TPS berjumlah 25 , Jumlah Pemilik aktif 6988, Jumlah Pemilih baru 20, Jumlah Pemilih tidak memenuhi syarat 10, Jumlah Perbaikan data pemilih 3, Jumlah Pemilih Potensial Non KTP - El


Acara tersebut dihadiri oleh Yusuf Darmawan Sekdes Cempaka, Dudi Babinsa Koramil 13/ Cisoka Desa Cempaka, Madsana, S.Pd.,  ketua PPS desa cempaka, Taufik Lubis intansi PPK, Putri Setiawati instansi PPK, Cahyaningrum Panwascam, Rizki adha Panwascam.


Adapun dalam rapat tersebut dan yaitu pengesahan dan penandatanganan Rekapitulasi Perubahan Pemilihan untuk DPSHP akhir pemilihan umum tahun 2024 tingkat PPS pada hari Jumat, (2/6/2023) pukul 21.00 wib di Desa Cempaka Kecamatan Cisoka Kabupaten Tangerang Provinsi Banten.


Madsana, S.Pd selaku ketua PPS Desa Cempaka dalam wawancaranya  mengatakan 


" Acara rapat pleno terbuka rekapitulasi perubahan pemilihan untuk DPSHP akhir pemilihan umum tahun 2024 tingkat PPS alhamdulillah berjalan lancar, tertib dan Untuk jumlah TPS desa Cempaka ada 25, dan jumlah pemilik aktif 6988 ," ucapnya dihadapan para peserta rapat 


Madsanan berharap " sebagai PPS inginnya partisipasi tinggi , mudah mudahan 65  persen sampai 70 persen tingkat partisipasinya terus meningkat ," jelasnya.(Agi).