Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

iklan

Iklan

Indeks Berita

Masa Depanmu Ditanganmu Sendiri : Penyuluhan Kapolsek Ciruas Di SMAN 1 Ciruas

Sabtu, 23 September 2023 | 04:11 WIB Last Updated 2023-09-22T21:11:44Z


RealitaNews.co.id_Polres Serang - Kapolsek Ciruas melaksanakan kegiatan penyuluhan tentang kenakalan remaja kepada Siswa-siswi SMAN 1 Ciruas bertempat di Gedung Serbaguna Suparman Hakim SMAN 1 CIRUAS Kecamatan Ciruas Kabupaten Serang Provinsi Banten. Jum'at (22/09/23) pukul 08.00 Wib. 


Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Ciruas, Kepala sekolah SMAN 1 Ciruas, Panit Reskrim, Anggota Polsek Ciruas, Dewan Guru dan Siswa-siswi SMAN 1 Ciruas.


Kepala Sekolah SMAN 1 Ciruas Drs. Aan Hernawan M.Pd. dalam sambutannya mengatakan, saat ini para Siswa-siswi menginjak fase Remaja menuju dewasa, dimana saat ini berada di masa yang mudah dipengaruhi, mudah mendapat godaan dan tingkat emosi yang masih labil.


"Dalam kesempatan yang berbahagia ini mari kita simak bersama apa yang akan di sampaikan guna menjadi bekal anak-anaku semua sebagai generasi penerus", imbuhnya.


Aan meneruskan, "apalagi di era modern saat ini, apabila kita tidak pintar memilah maka kita yang akan tergilas zaman, kita akan ketinggalan, karena jangkauan di era teknologi modern ini sangatlah luas".


Kapolsek Ciruas AKP Muhamad Cuaib, S.H, dihadapan ± 200 Siswa-siswi mejelaskan, dimasa remaja saat ini, perlu ditanamkan etika dan moralitas, dimana remaja sangat rentan dengan prilaku melanggar hukum.


"Berbagai macam bentuk kenakalan remaja yang sering terjadi adalah minuman keras, Narkoba, seks bebas di luar nikah", Cuaib melanjutkan, "tindakan kriminal yang rentan terhadap usia remaja adalah tawuran", pungkasnya. 


Terakhir, Kaposek berpesan, masa depanmu ada ditanganmu sendiri, tingkatkan imanmu agar selalu dalam lindungan serta petunjuknya, menjadi pribadi yang baik agar masa depanmu cerah, pintar memilih mana yang baik dan buruk untuk dirimu.


Penyuluhan di SMA negeri 1 Ciruas Kecamatan Ciruas selesai pukul 09.00 Wib. Kegiatan berjalan dengan aman, tertib dan lancar.(Red/Icha).