Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

iklan

Iklan

Indeks Berita

Polres Cilegon Berikan Air Bersih Kepada Masyarakat

Sabtu, 16 September 2023 | 00:46 WIB Last Updated 2023-09-15T17:46:01Z


RealitaNews.co.id_Cilegon - Satuan Reserse Narkoba Polres Cilegon Polda Banten memberikan Baksos Pendistribuasian Air Bersih Kepada Masyarakat Lingkungan Cipala Kecamatan Pulomerak Kota Cilegon yang mengalami kesulitan air bersih pada Jumat (15/09)


Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro melalui Kasat Narkoba Polres Cilegon Polda Banten AKP Syamsul Bahri di hari Jumat ini kami dari satuan Reserse Narkoba Polres Cilegon memberikan bakti sosial berupa air bersih sebanyak 30.000.000 liter ini merupakan kegiatan sosial yang bertujuan untuk menyediakan pasokan air bersih kepada masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan ini dilakukan di Lingkungan Cipala Merak Kota Cilegon," ujarnya.


"Di lingkungan Cipala Kecamatan Pulomerak Kota Cilegon ini tidak memiliki akses air bersih di musim kemarau ini, terutama di daerah-daerah pedesaan yang jauh dari sumber air atau infrastruktur yang memadai," ungkapnya.


Syamsul berharap dengan adanya kegiatan tersebut bisa bermanfaat bagi masyarakat. "Melalui kegiatan baksos berupa pemberian air bersih, diharapkan masyarakat Lingkungan Cipala Kecamatan Pulomerak Kota Cilegon yang sebelumnya kesulitan mendapatkan air bersih dapat terbantu dengan adanya baksos yang dilakukan di hari jumat berkah ini," harap Syamsul.


Ditempat yang sama saudara Jumari selaku ketua RT 05/ RW 05 Lingkungan Cipala Kecamatan Pulomerak Kota Cilegon mengucapkan terima kasih dengan adanya kegiatan tersebut. "Terimakasih kepada Kasat Narkoba Polres Cilegon Polda Banten AKP  Syamsul bahri yang telah membantu memberikan bakti sosial berupa air bersih kepada masyarakat di Lingkungan Cipala ini sehingga masyarakat sangat senang atas pemberian air bersih yang sangat sangat dibutuhkan di musin kemarau ini,di Kampung Cipala sumur sumur air yang ada di sini sudah tidak keluar airnya," ucapnya.


"Semoga atas pemberian air bersih ini Kapolresta Cilegon berserta personilnya di berikan kesehatan dan tambah sukses" tutup Jumari (Red/Icha).