Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

iklan

Iklan

Indeks Berita

Kapolres Lebak Dampingi Dirpamobvit Polda Banten Berikan Pembinaan Kenakalan Remaja

Kamis, 23 November 2023 | 17:58 WIB Last Updated 2023-11-23T10:58:18Z


RealitaNews.co.id_Lebak- Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono dampingi Dirpamobvit Polda Banten AKBP Ade Mulyana memberikan pembinaan dan penyuluhan terkait kenakalan remaja di SMK Setia Budhi Rangkasbitung pada Kamis (23/11).


Hadir dalam kegiatan tersebut Dirpamobvit Polda Banten AKBP Ade Mulyana, Kapolres Lebak ABPB Suyono, Kasubdit Binpolmas AKBP M. Adhi Chandra, Kasat Lantas Polres Lebak AKP Mulya Sugiharto, Kapolsek Rangkasbitung AKP Pipih Iwan,  Kasat Binmas Polres Lebak Iptu Subara, Kasi Humas Iptu Aminarto, Dewan Guru SMK Setiabudi Rangkasbitung dan Para siswa-siswi SMK Setiabudi Rangkasbitung.


Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono melalui Kasihumas Polres Lebak Iptu Aminarto membenarkan kegiatan tersebut. "Ya pagi ini Bapak Kapolres Lebak mendampingi Dirpamobvit Polda Banten menjadi pembina upacara sekaligus memberikan Pembinaan dan Penyuluhan kepada seluruh siswa-siswi SMK Setiabudi Rangkasbitung," ujar Amin.


"Tema dalam penyuluhan tersebut antara lain kenakalan remaja, bahaya narkoba, tawuran antar pelajar dan bullyng di kalangan pelajar," ungkapnya.


Dalam kesempatan tersebut Dir Pamobvit Polda Banten AKBP Ade Mulyana menjelaskan berapa tindakan kenakalan pada remaja. "Beberapa tindakan kenakalan remaja yang mendapat 

perhatian khusus dari kami di Polda Banten dan perlu segera diatasi karena menimbulkan keresahan di masyarakat yaitu termasuk tawuran antar pelajar, bullying,

kekerasan seksual, balap liar, dan penyalahgunaan 

narkoba," terang Ade.


"Efek negatif dari kenakalan remaja itu tidak main-main, bisa berdampak ke sisi emosional dan psikologis remaja, penurunan prestasi di sekolah, terlibat dalam hal-hal yang beresiko tinggi dan melawan hukum, serta masalah 

dalam membangun hubungan sosial yang sehat," tambahnya.


Ade berharap kepada siswa untuk tidak melakukan hal negatif. "Saya berpesan agar adik-adik tidak gegabah dalam 

bertindak, pikirkan selalu akibat yang akan kalian terima dan

konsekuensi atas perbuatan kalian, setiap perbuatan kalian 

hari ini akan berdampak bagi masa depan kalian," pesan Ade 


(Red/Icha)