Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

iklan

Iklan

Indeks Berita

667 Warga Desa Pasir Ampo Kecamatan Kresek, Mendapatkan Bantuan Rice Cooker Gratis Dari Kementerian ESDM

Sabtu, 06 Januari 2024 | 15:49 WIB Last Updated 2024-01-06T08:49:38Z



RealitaNews.co.id_KABUPATEN TANGERANG - Pemerintah lewat Kementerian ESDM menerbitkan aturan pembagian Alat Memasak berbasis Listrik (AML) atau penanak nasi (Rice Cooker) kepada 667 warga masyarakat.Desa Pasir Ampo Kecamatan Kresek


Dalam Peraturan menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) No 11 Tahun 2023 tentang Penyediaan Alat Memasak Berbasis Listrik bagi Rumah Tangga, pemerintah mengklaim kebijakan ini bertujuan untuk menjamin akses energi bersih yang terjangkau, andal, berkelanjutan dan mengurangi impor LPG untuk memasak, serta meningkatkan konsumsi listrik per kapita.


Dalam keterangannya Suardi Kepala Desa Pasir Ampo yang didampingi Sardana selaku Sekretaris Desa mengungkapkan program ini memang untuk meningkatkan penggunaan energi bersih serta penggunaan listrik. “Kita kan ingin mendorong supaya terjadi pemanfaatan energi bersih di rumah tangga, kita membantu pemerintah menggeser pemanfaatan," tegas Suardi (06/01/2024)


Sedangkan AML yang dimaksud berfungsi untuk menanak nasi, menghangatkan makanan dan mengukus makanan dengan kapasitas 1,8 hingga 2,2 liter. Dan untuk masyarakat Desa Pasir Ampo calon penerima AML khususnya mereka untuk pelanggan PLN dengan daya 450 VA, 900 VA dan 1.300 VA," jelasnya.


Pemerintah sendiri telah menunjuk PT PLN (Persero) sebagai badan usaha yang akan menyediakan rice cooker tersebut. Sedangkan penerima AML yang telah diusulkan serta berdasarkan data validasi dari Kementerian ESDM, jadi bukan kewenangan Kepala Desa/Lurah setempat jika nama yang bersangkutan tak terdaftar dalam program tersebut," jelasnya


Sedangkan mekanisme penyaluran rice cooker ini sendiri Kementerian ESDM juga bisa bekerja sama dengan PT Pos Indonesia atau badan usaha lain untuk mendistribusikan rice cooker, pihak Aparatur Pemerintah Desa Pasir Ampo hanya sebatas mendampingi saja, "Door to Door" kepada yang berhak mendapatkan," pungkasnya


Sementara itu Sekdes Pasir Ampo Kecamatan Kresek Sardana mengatakan, "Yang saya ketahui memang terdapat 5 Merek AML yang memenuhi spesifikasi pada e-katalog dari beberapa badan usaha yang telah mengikuti proses pengadaan AML, yakni Cosmos, Maspion, Miyako, Sanken, dan Sekai," ucapnya 


AML yang akan didistribusikan memiliki kapasitas 1,8-2,0 liter, mencantumkan label Standar Nasional Indonesia (SNI) dan hemat energi serta memenuhi ketentuan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).


Sardana menjelaskan, jika program penyediaan AML merupakan hibah dari Pemerintah dan tidak untuk diperjual belikan yang dilengkapi dengan pembubuhan stiker pada AML tersebut. Juga dalam paket AML juga disertakan brosur pola pemakaian AML untuk menjadi pedoman bagi masyarakat dengan daya 450 volt ampere (VA)," terangnya


"Diharapkan dengan adanya program ini, secara bertahap masyarakat Indonesia khususnya warga Desa Pasir Ampo dapat mengurangi impor Elpiji yang digunakan untuk memasak, meningkatkan konsumsi listrik per kapita serta mendukung kegiatan memasak yang lebih hemat dengan teknologi yang lebih bersih," kata Sardana mengakhiri 



(Red/Ariyanto)