RealitaNews.co.id_Lebak. Kapolres Lebak Polda Banten pimpin langsung Pengamanan Kunjungan Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo ke daerah hukum Polres Lebak.
Dalam Kunjungan tersebut Presiden Joko Widodo melaksanakan Peresmian Waduk Karian di Blok Kalahang Ds. Pasir Tanjung Kec.Rangkasbitung Kab. Lebak dengan ditandai dengan penandatanganan batu prasasti oleh Presiden RI Ir. Joko Widodo. Senin (8/1/2024).
Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono mengatakan, "Ya betul pada hari ini kami Polres Lebak bersama TNI dan di bantu Personil BKO Sat Brimobda Banten dan Personil Polda Banten melaksanakan pengamanan Kunjungan Bapak Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo dalam rangka peresmian Waduk Karian Kecamatan Rangkasbitung Kabupaten Lebak," ujar Suyono.
"Dalam kegiatan pengamanan dari Jajaran Polri dihadiri oleh Dir Krimum Polda Banten Kombes Pol Yudhis Wibisana S.IK, Dir Samapta Polda Banten Kombes Pol Mohamad Syarhan S.IK, MH, Saya sendiri Kapolres Lebak Akbp Suyono S.IK selaku Waka Satgas Pam, Para PJU Polres Lebak, Kaur Gakum Subdit Propam Polda Banten Kompol Asep Jamaludin SH, MM, Para Perwira Polres Lebak, Danki Brimob Polda Banten Ipda Dedi Sehabudin, Personil BKO Brimob Polda Banten, Personil BKO Samapta Polda Banten dan Personil Polres Lebak," ungkapnya.
"Alhamdulillah kegiatan pengamanan Peresmian Waduk Karian oleh Bapak Presiden RI berjalan dengan lancar dan Kondusif," ucap Suyono.
"Semoga dengan diresmikannya waduk Karian ini oleh Presiden RI Ir. Joko Widodo, Waduk Karian ini bisa bermanfaat untuk Masyarakat banyak," pungkasnya
(Red/Mujahidin)