Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

iklan

Iklan

Indeks Berita

Jelang Hitung Suara, Kapolsek Ciruas : Kami Kawal Pemilu 2024 Hingga Tahap Akhir

Rabu, 14 Februari 2024 | 22:37 WIB Last Updated 2024-02-14T15:37:31Z
Foto : Polsek Ciruas Polres Serang 


Agi Prakat Raharja S.Kom, RealitaNews.co.id
Rabu 14 Februari 2024

POLRES SERANG - Jelang rampungnya tahap pemungutan suara, Pemilihan Umum (Pemilu) memasuki tahap penghitungan suara manual di Tempat Pemungutan Suara (TPS) selanjutnya di Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK)


"Setelah selesai pemungutan suara, dilanjutkan dengan penghitungan suara di TPS dan rapat Pleno di PPK", ungkap Kapolsek Ciruas Kompol Muhamad Cuaib, S.H.


Seperti diketahui bahwa 14 Februari 2024 merupakan tahap pemungutan suara dalam timeline Pemilu 2024 yang dilaksanakan serentak diseluruh Indonesia.


Polsek Ciruas mengamankan seluruh TPS dibantu Personil Bantuan Komando Operasi (BKO), yang tersebar diseluruh desa di Kecamatan Ciruas Kabupaten Serang. Rabu (14/02/24).


Sebanyak 223 TPS di 15 desa di Kecamatan Ciruas mendapat pengaman dari TNI-POLRI.


Kapolres Serang AKBP Candra Sasongko, S.H., S.I.K., M.H., M.Si saat melakukan pemantauan ke TPS mengatakan, jika pemungutan suara merupakan tahapan krusial pada penyelenggaraan Pemilu tahun 2024, sehingga kesiapan dari penyelenggara Pemilu, sarana prasarana serta personil pengamanan akan sangat menunjang dalam kelancaran kegiatan.


“Kegiatan pemantauan ini juga dilakukan sebagai bentuk sinergitas dan kolaborasi yang solid untuk mensukseskan Pemilu Tahun 2024 khususnya di wilayah hukum Polres Serang agar dapat berjalan dengan aman, lancar dan demokratis,” kata AKBP Candra Sasongko.


"Sejak H-5 Personil kami sudah bekerja secara optimal dari pengamanan di Pantia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pendistribusian logistik ke Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan saat ini, pengamanan pemungutan suara dan selanjut Pleno di PPK", tambah Kapolsek.


Selanjutnya, Kapolsek menyampaikan, apabila ada ketidakpuasan sampaikan dengan santun dan tidak menggunakan cara-cara yang dapat menimbulkan kericuhan.


"Jika ada ketidakpuasan dalam proses pemungutan hingga perhitungan suara, sampaikan dengan santun, dan kami akan Kawal Pemilu 2024 ini hingga tahap akhir", lanjutnya.


Terakhir, Kapolsek mengajak masyarakat, untuk mensukseskan Pemilu 2024, dan tetap menjaga persatuan dan kesatuan untuk masa depan bangsa.


"Bersama-sama kita mensuksekan Pemilu dengan datang ke TPS, coblos pilihan sesuai dengan hati nurani, dan tetap menjaga persatuan dan kesatuan", tutupnya.(Red/Agi).