Foto : Simpang Ciujung, Kragilan |
Rabu, 06 Maret 2024, Pukul 16 : 25 WIB
Polres Serang - Satlantas Polres Serang Satgas Preemtif melaksanakan kegiatan Operasi Keselamatan Maung 2024 untuk menekan tingkat pelanggaran serta korban fatalitas kecelakaan lalu lintas.
Kegiatan Operasi Keselamatan Maung 2024 kali ini dilaksanakan di Simpang Ciujung, Kragilan pada Rabu (06/03).
Dalam pelaksanaannya, Satgas Preemtif (Subsatgas Binluh dan Dikmas) melaksanakan Binluh, Dikmas serta pembagian stiker dan brosur tentang pelaksanaan Operasi Keselamatan Maung 2024.
Selain itu, Satgas Preemtif juga menyampaikan sasaran dan tujuan operasi, yang dilanjutkan dengan himbauan-himbauan.
Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 08.30 WIB sampai dengan selesai, dan mendapat respon positif dari masyarakat.
Adapun 7 prioritas pelanggaran adalah sebagai berikut:
1. Pengemudi dan pengendara kendaraan bermotor yang menggunakan ponsel saat berkendara.
2. Pengemudi atau pengendara kendaraan bermotor yang masih di bawah umur.
3. Pengemudi atau pengendara sepedah motor yang berboncengan lebih dari satu orang.
4. Pengemudi atau pengendara sepedah motor yang tidak gunakan helm SNI dan pengemudi dan pengendara kendaraan bermotor yang tidak gunakan safety belt.
5. Pengemudi atau pengendara kendaraan bermotor dalam pengaruh atau mengkonsumsi alkohol
6. Pengemudi dan pengendara kendaraan bermotor yang melawan arus.
7. Pengemudi atau pengendara kendaraan bermotor melebihi kecepatan.
(Red/Icha)