Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

iklan

Iklan

Indeks Berita

Unit Binmas Polsek Balaraja Pimpin Giat Jumat Curhat di Desa Bunar Sukamulya Kab. Tangerang

Jumat, 17 Mei 2024 | 16:29 WIB Last Updated 2024-05-17T09:30:53Z

 

Foto : Jumat Curhat di Balai desa Bunar Kecamatan 
   Sukamulya 

Editor : Tri Wahyudi, RealitaNews.co.id_
Jum,at, 17 Mei 2024.


Balaraja- Kabupaten Tangerang, Serap Aspirasi,  Personil Polsek Balaraja yang berperan sebagai Unit Binmas dan Sebagai Bhabinkamtibmas  Aiptu Dedi Heryandi Aipda  M.Yasin laksanakan Giat Jumat Curhat di Balai desa Bunar Kecamatan Sukamulya  Balaraja  Kab. Tangerang. Jum'at (17/05/2024)


Dalam kegiatan Jumat Curhat di Desa Gembong  Kecamatan Balaraja  Kab.. Tangerang Berinteraksi langsung dengan masyarakat Setempat dan Tokoh Masyarakat serta Aparat Desa dengan  Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengenali lebih dekat permasalahan yang dihadapi masyarakat dan memberikan solusi atau saran yang dapat membantu.


Aiptu Dedi  memulai sesi curhat dengan mengajak masyarakat untuk berbagi cerita atau keluh kesah yang mereka alami. Masyarakat diminta untuk berani membuka diri dan mengungkapkan segala permasalahan yang ingin mereka sampaikan.


Selama sesi Jumat Curhat, Para Bhabinkamtibmas Polsek Balaraja ,  mendengarkan dengan seksama setiap cerita yang disampaikan oleh masyarakat. Ia memberikan perhatian penuh dan memberikan solusi atau saran yang relevan terhadap setiap permasalahan yang dikemukakan.



Selain itu, Pesan Kapolsek Melalui Wakilnya  juga menjelaskan kebijakan atau program dari kepolisian yang berkaitan dengan permasalahan yang disampaikan oleh masyarakat. Ia berusaha menjelaskan secara rinci mengenai langkah-langkah yang telah dilakukan atau akan dilakukan untuk mengatasi permasalahan tersebut.


Kegiatan Jumat Curhat ini mendapatkan respons yang positif dari masyarakat yang hadir. Masyarakat merasa senang dan terbantu dengan adanya kegiatan ini karena mereka merasa dihargai dan didengarkan oleh pihak kepolisian. Mereka berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan untuk mendekatkan hubungan antara kepolisian dan masyarakat.


Dengan melaksanakan Jumat Curhat secara Kontinyu juga menjalin hubungan yang baik dengan pemuka agama dan tetap menjaga kebersamaan dengan masyarakat Muslim. Hal ini juga berfungsi sebagai sarana komunikasi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di daerah Tangerang.


 Terakhir Bhabinkamtibmas Berpesan kepada seluruh lapisan Masyarakat agar tetap senantiasa bersama sama menjaga Kamtibmas tidak  terpancing provokasi dan mengajak masyarakatnya agar tetap Solid dan Menjaga Kondusifitas Wilayahnya masing masing. Pungkasnya..


(Red/Icha)