Foto : sunatan massal dalam rangka memperingati |
Selasa, 25 Juni 2024.
Cilegon- pada hari Selasa 25 Juni 2024 Polres Cilegon Polda Banten menggelar acara sunatan massal dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, bertempat di Aula Wicaksana Laghawa Polres Cilegon. Acara ini dihadiri oleh jajaran kepolisian, Bhayangkari, Staff PT. PLN Indonesia Power Wilayah Banten, Laz PLN Indonesia Power, tenaga medis Dinkes Kota Cilegon, dan peserta sunatan massal.
Acara dibuka oleh Karo Ops Polda Banten KOMBES Pol Dedi Suhartono, kegiatan ini bekerjasama dengan PT. PLN Indonesia Power melaksanakan Bakti Sosial berupa khitanan massal sebanyak 200 anak yang semuanya berasal dari keluarga tidak mampu di Daerah Hukum Polres Cilegon Polda Banten.
Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian peringatan Hari Bhayangkara KE-78 tahun 2024 di Polres Cilegon, dikandung maksud sebagai wujud nyata Polri dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan harapan kegiatan sunatan massal ini semakin terjalin komunikasi dan silaturahmi terhadap masyarakat khususnya di sekitar Wilayah Hukum Polres Cilegon. “ ujar Dedi.
Sebagaimana kita ketahui sunatan massal atau khitanan merupakan salah satu bagian dari Syarat agama dan wajib hukumnya bagi anak Laki-laki, dari pandangan agama, fungsi sunatan itu sendiri adalah untuk mempermudah dan mempercepat proses pembersihan fisik sebagai salah satu syarat sahnya Ibadah, sedangkan dari pandangan medis mempunyai Faedah yang sangat penting bagi kesehatan karena memotong anggota tubuh yang dapat menjadi tempat berkumpulnya bakteri yang dapat membahayakan bagi Kesehatan. “tegasnya
Saya atas nama Polres Cilegon Polda Banten mengucapkan terima Kasih kepada PT. PLN Indonesia Power Grup yang sudah mensuport dan membantu Polres Cilegon dalam memeriahkan HUT Bhayangkara ke - 78 berupa kegiatan sosial yaitu dengan kepercayaannya kepada Polres Cilegon melaksanakan khitanan massal sebanyak 200 anak sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik. ‘ujarnya
Ditempat yang sama Senior Manager Umum UBP Suralaya Saudara. Hadi Susanto menyampaikan, Kegiatan ini merupakan program yang rutin dilakukan oleh perusahaan dan pada kegiatan hari ini bekerja sama dengan Polres Cilegon Polda Banten dalam rangka HUT Bhayangkara ke - 78 dan Kami tidak bisa memberikan apapun selain doa agar lingkungan Polda Banten dan Polres Cilegon yang telah memberikan ruangan dan fasilitas ini juga mendapat amal baik dari seluruh jajaran yang telah berbuat baik. Kami merasa bahwa ini merupakan kehormatan luar biasa dan kedekatan silaturahmi. Selain itu menjadikan amal bagi tim medis yang telah bekerja sejak pagi untuk melaksanakan sunnah Rasul. Pastinya ini merupakan amal bagi kita kepada masyarakat.
Kami berharap banyak program yang bisa kita laksanakan bersama. Sebagai pengelola pembangkit listrik, kami tidak hanya ingin menyalurkan listrik kepada masyarakat, namun banyak program yang langsung bersentuhan dan memberikan manfaat bagi masyarakat. “Ujar Hadi.
Arahan dan dukungan dari Polres dan Polda Banten tentunya memberikan dampak positif bagi kami dan masyarakat. Biasanya anak-anak takut dengan polisi, tapi sekarang kita merasa bahwa polisi adalah pengayom kita bersama. Mari kita doakan bapak Polisi dan Ibu Polwan yang bertugas senantiasa memberikan perlindungan sehingga masyarakat merasa aman dan hidup dalam kondisi yang terjamin. “tutupnya.
Hadir dalam kegiatan ini Karo Ops Polda Banten Kombes Pol DEDI SUHARTONO, S.IK, M.M,Kabid Propam Polda Banten Kombes Pol MURWOTO, S.IK,Wakapolres Cilegon KOMPOL RIFKI SEFTIRIAN YUSUF, S.I.K, M.H, PJU Polres Cilegon,Kapolsek Jajaran Polres Cilegon,Senior Manager Umum UBP Suralaya Saudara HADI SUSANTO,Manager SDM UBP Suralaya Sdr. ADITYA CHANDRA DEWA,Ibu Pengurus Bhayangkari PD Banten,Ibu Pengurus Bhayangkari Cabang Cilegon, Kepala Puskesmas Pulomerak Sdri. Dr. NOVI, Ketua Laz PLN Indonesia Power Wilayah Banten beserta Pengurus,Ketua PIKK PLN Indonesia Power Wilayah Banten beserta Pengurus dan Para peserta sunatan massal.
(Red/Icha)