Foto : Kades Pangkat Gelar Acara " Tablig Akbar ", |
Kabupaten Tangerang - Penomena yang menggembirakan bagi seluruh Kepala Desa, terkait Penambahan Jabatan 2 Tahun bagi seluruh Kepala Desa di Kabupaten Tangerang - Banten. Selasa (16/07/24)
Begitu pula dengan (SIHABUDIN) Kepala Desa Pangkat, Kecamatan Jayanti Kabupaten Tangerang, merayakan nya dengan menggelar Tablig Akbar, dalam rangka tasyakuran dan santunan anak yatim piatu se - Desa Pangkat. Dengan tema" Meraih Berkah Dalam Indahnya Berbagi", menghadirkan penceramah kondangan, KH. Amin Fauzi/Ki Jablai yang berasal dari Cisoka Tangerang.
Acara Tasyakuran dan Santunan Anak yatim piatu serta Tablig Akbar, berlangsung meriah dan disambut gembira oleh warga masyarakat, berlokasi di halaman rumah Sihabudin selaku kepala Desa Pangkat.
Di acara tersebut dihadiri oleh Seluruh jajaran Pemerintahan Desa Pangkat, Binamas Desa Pangkat, Camat Jayanti dan seluruh warga masyarakat Desa Pangkat, serta tokoh agama, tokoh masyarakat.
Sihabudin, kepala Desa Pangkat Dalam sambutan nya menyampaikan, Alhamdulillah acara Tablig Akbar, tasyakuran dan santunan Anak yatim piatu bisa berjalan sesuai rencana walaupun hanya waktu dalam satu minggu di rencanakan dan di konsep oleh ibu lurah. Saya selaku Kepala Desa Pangkat berpesan Kepada Anak yatim piatu jangan bersedih walaupun sudah tidak punya orang tua, jangan khawatir masih ada saya Kepala Desa Pangkat yang siap menjadi orang tua," Ucapnya
Dengan ada nya acara Tablig Akbar dan tasyakuran serta Santunan anak yatim piatu, saya informasikan bahwa jabatan saya sebagai Kepala Desa Pangkat di tambah selama 2 Tahun, dengan penambahan jabatan ini mohon doa nya Kepada warga masyarakat Desa Pangkat agar saya diberikan kesehatan, keberkahan, panjang umur sehingga bisa melayani warga masyarakat Desa Pangkat, dan bisa amanah dalam menjalankan tugas, "Tambah nya
Ditempat yang sama Briptu M.Irfan anggota kepolisian polsubsektor Jayanti sekaligus merangkap sebagai Binamas Desa Pangkat dalam sambutan nya memperkenalkan diri dan menyampaikan, selamat dan sukses kepada Kepala Desa Pangkat atas penambahan jabatan nya selama 2 Tahun, ia juga menyampaikan mari kita ciptakan suasana aman dan kondusif di wilayah Desa Pangkat dan menjaga Kamtibmas, " Ujarnya.
(Red/Ariyanto)