Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

iklan

Iklan

Indeks Berita

DPD SAHI Kabupaten Lebak Gelar Sertifikasi Uji Kompetensi Pembimbing Haji dan Umroh

Sabtu, 24 Agustus 2024 | 19:28 WIB Last Updated 2024-08-24T12:28:10Z

 

Foto : pelatihan uji kompetensi Pembimbing manasik haji dan umroh

Editor : Tri Wahyudi, RealitaNews.co.id_
Sabtu, 24 Agustus 2024.


LEBAK- Dewan Pimpinan Daerah (DPD). Silaturahmi Haji dan Umroh Indonesia (SAHI) selenggarakan pelatihan uji kompetensi Pembimbing manasik haji dan umroh di Wisma Bumi Katineng Lebak 24/08/2024.


 Acara Pelantikan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Silaturahim Haji dan Umroh Indonesia (SAHI) Kabupaten Lebak dan Pembukaan Sertifikasi Uji Kompetensi Pembimbing Haji dan Umroh, yang insya Allah akan dilaksanakan pada tanggal 23-26 Agustus 2024 di wisma bumi katineng Rangkasbitung Lebak Banten.


Undangan di sampaikan kepada pembina SAHI Dr. Hj. Siti Ma'rifah Ma'ruf Amin, SH, MH. 



Dr.A.Ghofar selaku Koordinator wilayah kerja daerah DPW SAHI Banten, menyampaikan kepada team media Suarapancadila.id, bahwasannya Dewan Pimpinan Pusat  Silaturahim Haji dan Umrah Indonesia (DPP SAHI) dan DPP Ikatan Pembimbing Muthowif Haji dan Umroh Indonesia (IPMHUI) secara bersama-sama menggagas kegiatan pelatihan serta sertifikasi uji kompetensi bagi pembimbing, pemandu dan pengantar haji-umroh, yang juga sekaligus upaya membantu pemerintah seperti telah diamanatkan oleh Undang-undang No 8 Tahun 2019.


Kegiatan pelatihan dan sertifikasi uji kompetensi terhadap pembimbing dan petugas ibadah haji ini tentunya untuk meningkatkan kwalitas pembimbing manasik haji dan umroh sesuai aturan yang sudah ditetapkan pemerintah seperti BNSP.


"SAHI juga melakukan pelatihan dan sertifikasi bagi pembimbing, pemandu dan pengantar jamaah haji dengan merangkul Pengurus DPW SAHI Provinsi Banten dan DPD SAHI kabupaten Lebak, Kegiatan ini terlaksana juga berkat kerja sama yang dilakukan dengan Ikatan Pembimbing Muthowif Haji dan Umroh Indonesia (IPMHUI),"jelas Abdul Ghofar.


 Acara pelatihan angkatan pertama di Provinsi Banten, tepatnya di DPD SAHI Kabupaten Lebak, dikatakan ketua DPW SAHI Provinsi Banten H.Dulhani S.Sos, CAH. peserta yang hadir terdiri dari pengurus dan simpatisan DPD SAHI Kabupaten Lebak dan berjumlah sebanyak 48 orang peserta dari Kabupaten Lebak dan dari luar Lebak.


"Kebanyakan peserta terdiri dari para ustadz, ustadzah para pembimbing, pemandu, serta pengantar haji yang sudah memiliki pengalaman di bidangnya, akan tetapi mereka ingin ditingkatkan lagi levelnya bersertifikat BNSP. Sertifikat ini berlaku pada tingkat nasional dan international khususnya di Asia tenggara telah mengakuinya," kata H.Dulhani.



Turut hadir Ketua Umum DPP SAHI Drs. KH. Abdul Khalik Ahmad, MSi. Dalam acara sambutannya menegaskan bahwa pembimbing, pemandu, maupun pengantar haji, sesungguhnya mereka bertugas untuk memastikan jemaah haji melakukan ibadah haji sesuai dengan rukun hajinya, sehingga harus berani mengambil keputusan, memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik, dan mengetahui apa yang akan dilakukan pada kondisi tertentu,"pungkasnya.



Dalam acara itu melalui zoom meeting  dihadiri juga oleh perwakilan DPP SAHI, Dr. Hj. Siti Marifah Ma’ruf Amin, Dewan Pembina DPP SAHI, dan Prof Dr H. Ali Masykur Musa selaku Ketua Ikatan Muthowif Haji Umroh Indonesia


 Pakar Psikologi Komunikasi Haji, Prof. Dr. H. Ibnu Hamad, Guru besar Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia, menjadi pengisi materi di kegiatan tersebut dan para undangan lainnya yang hadir dari dandim 0306 Lebak dan Kapolres Lebak yang mewakili.

unsur aparatur keamanan kabupaten Lebak.



(Red/Mujahidin)