Foto : Polsek Pasar Kemis laksanakan Operasi Cipta Kondisi (Cipkon) |
Jum'at, 27 September 2024.
Kab. Tangerang – Polsek Pasar Kemis kembali melaksanakan Operasi Cipta Kondisi (Cipkon) pada Kamis (26/09/2024) guna menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya.
Dipimpin oleh Kanit Reskrim, Ipda Ahmad Dasuki, SE, MM operasi ini mengerahkan 11 personel untuk patroli mobile, dengan fokus mengantisipasi gangguan kamtibmas seperti kejahatan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor), geng motor, balap liar, dan tawuran.
Kapolsek Pasar Kemis, AKP Syamsul Bahri, S.T.K., S.IK., melalui Kanit Reskrim Ipda Ahmad Dasuki, SE, MM, menegaskan pentingnya operasi ini sebagai upaya menciptakan rasa aman bagi masyarakat.
"Operasi Cipkon menjadi salah satu upaya kami untuk memastikan situasi tetap kondusif. Kami juga selalu menekankan profesionalisme dan pendekatan humanis dalam setiap patroli," ungkapnya melalui Kanit Reskrim Ipda Ahmad Dasuki.
Kanit reskrim juga mengatakan, bahwa pihaknya berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Pasar Kemis dan Sindang Jaya dengan mengedepankan pendekatan yang humanis, namun tetap tegas dalam penegakan hukum.
(Red/Icha)