![]() |
Foto : Desa Cikareo, Koramil 13/Cisoka komsos bersama Ketua RT 12 dan warga masyarakat |
Kodam , Tigaraksa - Serka Rasidi, Babinsa Desa Cikareo, Koramil 13/Cisoka, menggelar kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama Ketua RT 12 dan warga masyarakat di Kampung Barahat, RT 12 RW 06, Desa Cikareo, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, Sabtu (25/01/2025).
Komsos dengan diskusi terbuka bertujuan membahas upaya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan dengan mengidentifikasi masalah yang ada di lingkungan sekaligus mencari solusi bersama. Keamanan lingkungan menjadi fokus utama, mengingat pentingnya rasa aman bagi seluruh warga.
Serka Rasidi menyampaikan bahwa sebagai Babinsa, dirinya memiliki tugas untuk memastikan masyarakat dapat hidup dalam suasana yang aman dan kondusif. Ia juga mengajak masyarakat untuk terus aktif dalam menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan melalui kerja sama yang solid.
“Komsos ini menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Keamanan lingkungan adalah tanggung jawab bersama, dan melalui diskusi ini, kami berharap dapat menemukan langkah konkret untuk menjaga ketertiban di wilayah ini,” ujar Serka Rasidi.
Selain itu, Serka Rasidi mengimbau masyarakat untuk lebih aktif melaporkan kejadian mencurigakan kepada pihak RT atau langsung kepada Babinsa agar dapat segera ditindaklanjuti.
Apresiasi doberika. warga atas perhatian Babinsa terhadap kondisi lingkungan mereka. Menurut warga, kehadiran Serka Rasidi memberikan rasa aman sekaligus motivasi bagi warga untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar.
“Dengan adanya komunikasi seperti ini, kami merasa terbantu untuk mencari solusi atas masalah-masalah di lingkungan kami. Kehadiran Babinsa benar-benar menunjukkan perhatian nyata kepada masyarakat,” kata salah satu warga.
Kegiatan Komsos ini diharapkan mampu meningkatkan keamanan lingkungan dan memberikan rasa tenang bagi seluruh warga.
(Red/Agi)