Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

iklan

Iklan

Indeks Berita

Babinsa dan Santri Gotong Royong Bersihkan Lingkungan Ponpes di Rajeg

Jumat, 25 April 2025 | 19:47 WIB Last Updated 2025-04-25T12:47:30Z

 

Foto : kegiatan kerja bakti di lingkungan Pondok Pesantren Darrul Archam

Editor : Tri Wahyudi, RealitaNews.co.id_
Jum'at, 25 April 2025.


Kodam Jaya, Tigaraksa - Babinsa Desa Tanjakan, Kopda Abdul Kholid dari Koramil 12/Rajeg Kodim 0510/Tigaraksa, memimpin kegiatan kerja bakti di lingkungan Pondok Pesantren Darrul Archam, Desa Tanjakan, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Jumat (25/4/2025).


Kegiatan yang melibatkan santri, pengurus pondok, dan tokoh masyarakat ini bertujuan menjaga kebersihan lingkungan pesantren sekaligus memperkuat semangat gotong royong antarwarga.


"Kami ingin lingkungan ponpes ini tetap bersih, nyaman, dan sehat untuk kegiatan belajar para santri. Ini bentuk kepedulian TNI terhadap fasilitas pendidikan berbasis keagamaan," ujar Kopda Abdul Kholid di sela kegiatan.


Pimpinan Ponpes Darrul Archam, H. Baikandi, menyampaikan apresiasinya terhadap keterlibatan Babinsa. Ia menyebut kerja bakti bersama ini menjadi motivasi tersendiri bagi para santri untuk menjaga lingkungan.


"Terima kasih atas kepedulian TNI melalui Babinsa. Kegiatan ini tidak hanya membersihkan lingkungan, tapi juga menanamkan nilai kebersamaan," ungkap H. Baikandi.


Dukungan serupa datang dari Ketua RT 01 RW 01 Desa Tanjakan, Ma’ad, yang turut hadir dalam kegiatan. Ia menilai kehadiran Babinsa memberi dampak positif terhadap masyarakat.


"Semangat gotong royong jadi lebih hidup ketika Babinsa terlibat langsung. Ini sinergi yang harus terus dijaga," kata Ma’ad.


Danramil 12/Rajeg, Kapten Inf Teguh Rusmadi, juga menyatakan komitmennya dalam mendukung kegiatan sosial kemasyarakatan di wilayah binaan. Ia menekankan pentingnya pendekatan persuasif melalui komunikasi dan aksi nyata di lapangan.


"Kegiatan seperti ini memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat. Kami akan terus hadir dalam setiap kegiatan yang membawa manfaat langsung bagi masyarakat," tegas Kapten Teguh.


Kegiatan kerja bakti ini berjalan lancar dan mendapat sambutan antusias dari para santri dan warga sekitar.


Sumber Kodim 0510/Tigaraksa