![]() |
Foto : program Makan Bergizi Gratis (MBG) |
Kodam Jaya - Tigaraksa Dalam upaya mendukung program Pemerintah, dalam hal ini program Makan Bergizi Gratis (MBG) untuk meningkatkan gizi anak sekolah, Babinsa Koramil 14/Panongan Kodim 0510/Tigaraksa, melaksanakan pendampingan kegiatan pembagian makanan bergizi di SD, SMP di wilayah Kecamatan Panongan Kabupaten Tangerang, Selasa (22/4/2025).
Program ini bertujuan untuk memastikan anak-anak sekolah, terutama dari keluarga kurang mampu, mendapatkan asupan gizi yang cukup guna mendukung proses belajar dan tumbuh kembang anak. Makanan bergizi yang dibagikan terdiri dari menu seimbang seperti nasi, lauk pauk (ayam, telur, atau ikan), sayuran, buah-buahan, dan susu.
Pembagian makan bergizi ini meliputi sekolah SMPN 2 Panongan, SDN Panongan III, SDN Serdang Kulon I, SDN Ranca Iyuh I, SDN Ranca Iyuh III, SDN Ranca Kalapa I, SDN Ranca Kalapa II, SDN Ranca Kalapa III.
Danramil 14/Panongan Kapten Cke Jitu Arman Sinaga SH menyatakan bahwa peran Babinsa dalam kegiatan ini adalah memastikan proses pembagian makanan berjalan tertib dan tepat sasaran.
"Kami bekerja sama dengan guru, komite sekolah, dan petugas kesehatan untuk memastikan bahwa setiap anak mendapatkan manfaat dari program ini," kata Danramil.
Selain pembagian makanan, kegiatan ini juga diisi dengan edukasi tentang pentingnya gizi seimbang dan pola hidup sehat oleh Babinsa. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran siswa dan orang tua akan pentingnya asupan gizi yang baik demi generasi yang sehat.
Semoga melalui kegiatan ini, anak-anak sekolah di wilayah Koramil 14/Panongan dapat tumbuh sehat, cerdas, dan siap menjadi generasi penerus bangsa yang berkualitas.
Sumber Kodim 0510/Tigaraksa