Jum'at 25 Apr 2025

Notification

×
Jum'at, 25 Apr 2025

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

iklan

Iklan

Indeks Berita

Laksanakan Fungsi Pengawasan, Kasie Pelayanan Kecamatan Kresek, Lakukan Sidak Lapangan

Senin, 14 April 2025 | 13:18 WIB Last Updated 2025-04-14T06:18:35Z

 

Foto : inspeksi mendadak (Sidak) ke salah satu proyek Pemeliharaan jalan lingkungan Paving blok


Editor : Tri Wahyudi, RealitaNews.co.id_
Senin, 14 April 2025.


KABUPATEN TANGERANG - Guna untuk melaksanakan tugas pokok dan fungsi kerja, Kasie Pelayanan Kecamatan Kresek bersama Tim Work (red.PPTK) khususnya bidang pengawasan, melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke salah satu proyek Pemeliharaan jalan lingkungan Paving blok Kp, Sondol RT. 010/03 Desa Kemuning Kecamatan Kresek (14/04/2025) 


Kasie Pelayanan Kecamatan Kresek H. Cecep Budiman SKM. M. Kes, bersama Tim, juga di dampingi aparatur Pemerintah Desa Kemuning, mengecek secara langsung pembangunan yang dilaksanakan oleh CV ZIA RIZQI BAHARI dengan Volume pekerjaan Panjang : 128 meter Lebar : 1,20 meter yang berasal dari Alokasi anggaran APBD Kabupaten Tangerang 2025 sebesar Rp. 100.000.000


H. Cecep Budiman yang memimpin langsung Sidak tersebut mengatakan bahwa dalam rangka melaksanakan fungsi Pengawasan pihaknya ingin melihat secara langsung terkait dengan progress pelaksanaan proyek tersebut sesuai dengan laporan masyarakat serta "Kotak Aduan" Kecamatan Kresek,"jelasnya



Lebih lanjut disampaikan bahwa terkait adanya kegiatan yang dianggap luput dari pengawasan, itu tidak benar adanya. Memang dilokasi yang sama terdapat 2 kegiatan, kemudian soal pengerjaan yang lain sedang berjalan hingga hari ini, memang hanya karena faktor alam yang kurang mendukung serta medan yang cukup ekstrim sesuai dengan pantauannya Awak media dilapangan. 

Faktor - faktor tersebut menurut H. Cecep Budiman dapat dimaklumi, namun kedepan diharapkan pada semua pihak rekanan pelaksana kegiatan dapat mengevaluasi kerjaannya, apalagi program dan kegiatan yang berkaitan dengan faktor cuaca terutama pada saat musim penghujan seperti saat ini,” tegasnya



Jadi intinya setelah kita kelapangan memang faktor alam yang sangat dominan dengan kondisi cuaca dan medan yang seperti ini seharusnya proyek tersebut sebaiknya ditunda dulu atau paling tidak dikerjakan lebih awal pada saat cuaca masih mendukung” Ujarnya.


Saya tegakan sesuai dengan hasil komunikasi dengan pihak pelaksana proyek, serta berkomitmen untuk sesegera mungkin dapat menuntaskan pengerjaan proyek tersebut dengan tanpa mengurangi kwalitas sesuai dengan perencanaan awal.”ungkap H. Cecep Budiman


" Saya tadi sudah konfirmasi dengan pihak kontraktor bahwa Pihkanya siap bertanggung jawab untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut sesuai dengan ketentuan regulasi, serta menuntaskan pekerjaan tersebut dengan estimasi di bulan April 2025 serta tidak akan mengurangi kwalitas dari proyek tersebut,” pungkas H. Cecep Budiman



(Red/Yanto)